Ratusan Petani di Jonggol dan Megamendung Apresiasi Ravindra Airlangga

BOGOR, INFODESAKU – Anggota Komisi IV DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) V Kabupaten Bogor, Ravindra Airlangga mendapat apresiasi dari ratusan petani di Jonggol dan Megamendung, Kabupaten Bogor dalam agenda reses anggota DPR RI, pada hari Kamis (2/2/23).

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh bapak Ravindra Airlangga yang selama ini sudah membantu para petani di Jonggol dan Sukamakmur yang tergabung dalam BPP 11 serta BPP 12 yang membawahi Cariu dan Tanjungsari, kami atas nama para petani disini memohon kepada bapak Ravindra dan team tenaga ahlinya untuk terus memperhatikan kami para petani dengan bantuan baik itu dari sisi peralatan, bibit, pupuk maupun keilmuan,” kata ketua BPP 11, Jajang dalam sambutannya.

Menjawab pertanyaan salah satu penyuluh pertanian di Jonggol terkait permasalahan Biaya Operasional Penyuluh (BOP) yang belum naik sejak 13 tahun yang lalu, Ravindra mengatakan akan menyampaikan aspirasi ini kepada Kementerian Pertanian.

“Saya seringkali mendengar keluhan penyuluh terkait BOP yang memang kurang memadai, hal ini pernah saya sampaikan juga ke kementerian pertanian, mereka juga sedang melakukan kajian dan perhitungan BOP tersebut, pokoknya segera akan saya follow up lagi ke Kementerian,” kata Vindra, panggilan akrab dari ketua DPP Partai Golkar ini.

Dalam kesempatan reses selanjutnya di ruang rapat Hotel Indra Jaya kawasan Megamendung, Jalan Raya Puncak, Ravindra disambut beberapa pertanyaan terkait sarana pertanian dan kebersihan yang dimohonkan untuk membantu mobilisasi mereka.

“Saya selama ini aktif sebagai pembersih sampah di Caringin, akan tetapi masih manual pakai lori dan gerobak, makanya dalam kesempatan kali ini saya mohon kepada bapak Ravindra untuk membantu saya mendapatkan sarana pengangkut sampah,” ujar Wawan, salah satu warga peserta reses.

Senada, ada beberapa penyuluh pertanian yang mengeluhkan bahwa mereka memerlukan sarana pengangkutan hasil pertanian mereka.

“Baik saya sudah terima aspirasinya sudah kami catat semua dan saya akan sampaikan kepada Kementerian Pertanian dan nanti akan di follow up oleh team tenaga ahli kami,” jawab Ravindra.

Ketua DPD Perhiptani Kabupaten Bogor, Agus Prasojo dalam kesempatan kali ini juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasihnya kepada Ravindra Airlangga dan team tenaga ahlinya yang sudah banyak membantu anggotanya dengan bantuan-bantuan yang berkaitan dengan pertanian.

Saya atas nama seluruh anggota Perhiptani Kabupaten Bogor mengucapkan banyak terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada bapak Ravindra dan team tenaga ahlinya yang sudah banyak membantu anggota perhiptani dengan bantuan-bantuan di bidang pertanian baik itu peralatan, bibit dan juga pupuk organik,” ucap Agus.

Sementara itu staff ahli dari anggota DPR RI Ravindra Airlangga, Biyan Firmansyah mengatakan bahwa teamnya selalu mencatat segala aspirasi masyarakat saat reses, dirinya juga berusaha untuk segera merealisasikan jika memang nomenklaturnya ada di Kementerian.

“Kami sebagai team ahli dari mas Vindra terus melakukan upaya maksimal untuk merealisasikan segala aspirasi masyarakat, akan tetapi tetap harus sesuai aturan dan ada nomenklaturnya di Kementerian, yang jelas alhamdulillah hari ini saat reses kita dengar langsung bahwa masyarakat petani merasakan langsung kebermanfaatan dari program yang diluncurkan oleh Bapak Ravindra Airlangga,” pungkas pria yang akrab di sapa Kemed ini.

 

Laporan : EPF

Related posts

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini

Pemdes Bantar Jati Bersama Masyarakat Laksanakan BBGRM XX 2023 di Dua Titik

Ini Kata Kades Agom Maryono Di Akhir-Akhir Jabatannya