Langsung Jangkau Sasaran dengan Program Pelayanan Kesehatan Jiwa ACT

BOGOR, INFODESAKU – Melalui Instalasi Kesehatan Jiwa Masyarakat dan Promosi Kesehatan, RS Dr. H. Marzoeki Mahdi, menggelar rapat evaluasi dan perencanaan kegiatan ACT ( Accertive Community Treatment) di 12 Puskesmas wilayah binaan di Kota Bogor dan 4 Puskesmas binaan di Kabupaten Bogor. Selasa siang, (13/02/2018).

Dijelaskan Iyep Yudiana Koord Linsek & Integrasi RS. Dr. H. Marzoeki Mahdi Bogor, Kegiatan tersebut merupakan kegiatan pelayanan kesehatan jiwa langsung ke komunitas dengan sistem team.

“Yaitu team ACT Rumah sakit yang terdiri dari multi profesi yaitu psikiater, psikologi penyuluh kesehatan, perawat, pekerja sosial dan team dari Puskesmas yang terdiri dari dokter, penanggung jawab jiwa dan kader kesehatan,” ungkapnya.

Masih kata Iyep, kegiatan tersebut juga merupakan pertemuan koordinasi team ACT RS dan Team ACT Puskesmas, Pemetaan wilayah kasus dengan masalah jiwa. Seperti pendataan pasien gangguan jiwa, kunjungan rumah, Evakuasi pasien ODGJ, Penyuluhan Kesehatan, Diskusi Kesehatan, Pembebasan Pasung.

“Dengan kegiatan ini diharapkan bisa mendekatkan pelayanan kesehatan, mempermudah akses, menciptakan jejaring pelayanan, memperluas komunikasi dan mengoptimalkan pelayanan kesehatan jiwa komunitas.” pungkasnya.

Daftar 12 Puskesmas Binaan RS. Dr. H. Marzoeki Mahdi di Kota Bogor :

  1. Puskesmas Pancasan,
  2. Puskesmas Merdeka,
  3. Puskesmas Tanah Sereal,
  4. Puskesmas Kebon Pedes,
  5. Puskesmas Bogor Timur,
  6. Puskesmas Bogor Utara,
  7. Puskesmas Bogor Selatan,
  8. Puskesmas Pulo Armyn,
  9. Puskesmas Sindang Barang,
  10. Puskesmas Gang Kelor,
  11. Puskesmas Cipaku
  12. Puskesmas Kayu Manis

Daftar 4 Puskesmas Binaan RS. Dr. H. Marzoeki Mahdi di Kabupaten Bogor :

  1. Puskesmas Ciomas,
  2. Puskesmas Leuwiliang,
  3. Puskesmas Cariu,
  4. Puskesmas Gunung Putri.

Laporan: KN

Related posts

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling