Satuan Jajaran laulintas Polres Sukabumi Gelar Operasi Rutin

SUKABUMI, INFODESAKU – Menjelang berakhirnya operasi zebra lodaya tapatnya pada tanggal 25 Maret 2018 yang di laksanakan oleh jajaran satuan lalulintas yang di selenggarakan secara serentak, Polres Sukabumi menggelar operasi patuh di jalan raya siliwangi, tepatnya di depan situs palagan Bojong Kokosan Kecamatan Parung Kuda Kabupaten Sukabumi. Sabtu,(24/03).

Pantauan infodesaku di lapangan, pelaksanaan operasi yang berjumlah 20 anggota ini dilakukan sebagai upaya penertiban kendaraan roda dua yang tidak melengkapi surat-surat berkendara, tak ayal banyak pengendara yang ditindak dengan cara tilang.

Disela-sela kegiatan, Kabag Ops Agus Suhendar kepada Infodesaku mengatakan, pihaknya disini tidak hanya itu melakukan operasi saja, tetapi Operasi Keselamatan Lodaya 2018 ini juga menjaring beberapa pengendara yang tidak melengkapi surat-surat maupun keselamatan berkendara seperti, HELM, SIM,STNK.

“Upaya kali ini memberikan himbauan kepada masyarakat, serta pengguna kendaraan khusunya roda 2 maupun roda 4, agar melengkapi surat-surat dalam bekendara,” tegasnya.

Lebih lanjut, masih kata Agus, banyak kendaraan yang terjaring operasi razia yang tidak dapat melengkapi kelengkapan berkendara.

“Dari hasil operasi kali ini cukup banyak pengendara yang tidak melengkapi kelengkapan kedaraannya seperti STNK 20 pelanggar, SIM 10 pelanggar, dan untuk R2 berjumlah 4 unit yang tidak dapat menunjukan kelengkapan berkendara maka sementara waktu unit tersebut dibawa untuk si pemilik dapat memperlihatkan kelengkapan surat-surat berkendara.” pungkasnya.

Laporan : R. Iyan/ilham

Related posts

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling