Ratusan Perangkat Desa se-kabupaten Sukabumi Dukung Indonesia Anti Hoax

SUKABUMI, INFODESAKU – Sekitar ratusan Kepala Desa dan Pengkatnya se-Kabupaten Sukabumi yang tergabung dalam Asosiasi Perangkat Desa (APDESI) melakukan silaturahmi dan mendeklarasikan tetang Indonesia anti Hoax yang diselenggarakan oleh pihak kapolres Sukabumi, di Gor Vineu, Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Senin, (26/03/2018).

Dalam kedatanganya tersebut, seluruh perangkat Kepala Desa se-Kabupaten Sukabumi juga akan menyampaikan aspirasinya terkait kenaikan gaji/siltap.

Menurut Ketua Pelaksana Kegiatan Deklarasi Anti Hoax, Ojang Sopandi mengatakan, dalam kegiatan ini, pihaknya telah berkomitmen untuk mendukung program kepolisian dalam mengantisipasi penyebaran berita bohong (Hoax) yang ada di Indonesia khususnya diwilayahnya Kabupaten Sukabumi.

“Kita sepakat, bersama perangkat desa lainnya untuk mendukung pemberantasan Hoax, yang akan merusak ketentraman dan ketertiban masyarakat dari isu isu berita bohong. Kami juga akan menindaklanjuti kerjasama dengan pihak Pemda dan Polres Sukabumi dan akan terus mendukung program Pemerintah Kabupaten Sukabumi lebih baik,” ujarnya Kepada Infodesaku.

Sementara itu, pantauan Infodesaku dilapangan, kegiatan deklarasi anti hoax tersebut akan dilaksanakan sekitar pukul 11.00 WIB. Terlihat anggota personil dari kepolisian yang tergabung dalam satuan Polres Sukabumi dan Anggota Satpol PP Kabupaten Sukabumi, serta personil pemadam kebakaran Kabupaten Sukabumi turut hadir untuk mengamankan situasi jalannya acara tersebut.

Dalam kegiatan tersebut rencananya akan di hadiri oleh beberapa pejabat daerah diantaranya Bupati Sukabumi, H Marwan Hamami, Kapolres Sukabumi, AKBP Nasriadi serta Muspida dan para  tamu undangan lainnya.

Sementara itu, Edward salah satu perangkat Desa di Parungkuda, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi menjelaskan, dirinya beserta perangkat Desa lainya berkumpul dalam silaturahmi ini sekaligus ingin menyampaikan aspirasinya terhadap Pemerintah Daerah terkait tentang kenaikan gaji/siltap.

“Selain ajang silaturahmi, kami juga ingin menyampaikan aspirasi kepada pemerintah agar bisa menampung keluhan dari rekan-rekan perangkat Desa tentang kenaikan gaji/siltap bagi perangakat. Saya berharap semoga perangkat Desa bisa mendapatkan gaji yang layak, minimal sama dengan UMR.” Pungkasnya singkat.

Laporan : BA

Related posts

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata