Perkenaalkan Desa Wisata Cikolelet, Kemendes Buat Film Dokumenter

SERANG, INFODESAKU – Untuk mempromosikan Cikolelet ke tingkat nasional dan salah satu wisata desa yang berada di Kabupaten Serang, Desa Cikolelet mendapat kesempatan dari Kemendes untuk pembuat film dokumenter wisata desa yang berjudul “ADVOKASI KEWENANGAN DESA”, selama dua hari, Sabtu dan Minggu (07 dan 08 April 2018).

Film dokumenter tersebut menceritakan Desa Cikolelet memulai saat-saat merintis untuk menjadi wisata desa, mulai dari pembahasan, masrakat, tokoh masyarakat, pemuda dan pemerintah desa. Dalam pembahasan yang panjang tesebut tak terlepas dari pro dan kontra, hingga akhirnya sampai ketitik kesepakatan yang positif membangunan obyek-obyek yang berpotensi untuk dijadikan tempat wisata, di Desa Cikolelet dan sampai terbentuknya wisata desa.

Tidak hanya itu, dalam sesi shooting film yang berjudul “ADVOKASI KEWENANGAN DESA” tersebut melibatkan STP Trisakti dan mengangkat semua unsur-unsur pedukung lainnya yang memang semuanya masuk dalam kreteria wisata desa mulai dari seni budaya, pengrajin lokal dan peternak kambing susu etawa.

Disela shooting, Kepala Desa Cikolelet Ojat Darojat menceritakan bahwa STP Trisakti secara intens terus membina rintisan Desa Cikolelet melalui pelatihan pelatihan dalam peningkatan kualitas SDM pelaku wisata cikolelet,”Saya akan melakukan lobi ke pihak akademisi dalam hal ini STP Trisakti untuk intens membina dan mendamipingi Desa Cikolelet agar menjadi desa wisata maju,” tuturnya.

Dosen dan Mahasiswa Trisakti di sela foto bersama di monumen ucapan selamat datang di desa wisata cikolelet

Terpisah, dosen STP Trisakti, Rina Fitriana, mengatakan bahwa masyarakat Cikolelet sudah terbuka pikirannya. Yang selanjutnya perlu dilakukan adalah menambah pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan keterampilan masyarakatnya.

“Untuk ke depannya, karena salah satu kunci keberhasilan sebuah destinasi wisata adalah aksesibilitasnya, maka jalan menuju desa wisata mutlak harus diperbaiki. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah ketersediaan angkutan umum, yang sangat dibutuhkan oleh individual tourist. Dimana mereka mengatur perjalanannya sendiri tanpa bantuan travel agent, sehingga sangat bergantung kepada sarana dan fasilitas publik.” terangnya.

Lanjut Rina, potensi atraksi di desa wisata Cikolelet juga sangat beragam. Bukan hanya alamnya yang indah, desa ini juga mempunyai wisata budaya dan wisata kuliner yang beragam dan menarik untuk wisatawan apabila diolah dengan baik. “Misalkan, melimpahnya buah melinjo di Cikolelet berpotensi menghasilkan suatu produk oleh-oleh yang khas berupa selai. Ini sudah diujicobakan di laboratorium makanan kami dan rasanya tidak kalah dengan selai-selai kemasan di toko.” pungkasnya

Sementara itu Rudi Sekdis DPMD Kabupaten Serang berharap obyek wisata yang ada di Cikolelet dapat menjadi alternatif wisatawan untuk berkunjung.

“Mudah-mudahan dengan program ibu bupati yang ingin mengedepankan desa wisata disambut oleh masyarakat dengan baik, menjadi ide cemerlang dalam rangka pengembangan ekonomi masrakat pedesaan,” singkatnya.

 

 

Laporan : Wanda

Related posts

Puisi Puisi Soleh Sohih

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Ini Amalan Saat Terjadi Gerhana Bulan Penumbra