KPU Lebak Bagikan APK kepada PPK dan PPS

LEBAK, INFODESAKU – Alat Peraga Kampanye (APK) Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Lebak Banten mulai akan di pasang pada Senin mendatang, hal tersebut di sampaikan dalam rapat Koordinasi KPU Lebak bersama PPK dan PPS seKabupaten Lebak yang dihadiri oleh seluruh komisioner KPU serta seluruh anggota PPK dan PPS se-Kabupaten Lebak Banten yang diselenggarakan di Kantor KPU Lebak, Rabu (11/4/2018).

Hasil pantauan Infodesaku di Kantor KPU Lebak, seluruh PPK dan PPS dan beberapa Anggota KPU seKabupaten Lebak terlihat sibuk membagikan APK seusai mengadakan Rapat. APK tersebut sudah siap untuk didistribusikan dan di pasang ke setiap Kecamatan dan Desa melalui PPK dan PPS dengan lengkap dari mulai dari Ajakan untuk datang ke TPS sampai pemasangan Baligho Pasangan Calon.

“Kami pada hari ini mengadakan rapat untuk membicarakan teknis pemasangan Alat Peraga Kampanye (APK) dan dilanjutkan pembagian tugas untuk PPK dan PPS untunk memasangkan APK tersebut di setiap Kecamatan dan Desa se Kabupaten Lebak,” ungkap Cedin R Nurdin salah satu Komisioner KPU Lebak.

Ia berharap pemasangan Alat Peraga Kampanye (APK) tersebut agar dapat selesai terpasang setiap titik yang sudah ditentukan pada Senin depan dan jangan asal-asalan.

“Dalam pemasangannya jangan asal-asalan tetapi dengan kuat, mengingat saat ini di lebak sering hujan dan angin kencang, dan pemasangannya pun di tempat-tempat keramaian, sehingga masyarakat dapat dengan mudah untuk melihat dan membacanya,” jelasnya.

Lebih jauh Cedin meminta agar seluruh warga masyarakat di Kabupaten Lebak agar datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 27 Juni 2018 nanti.

“Dalam waktu dekat ini kami (KPU) akan melakukan semacam dengar Visi Misi dari pasangan calon di Media Elektronik (TV) Swasta, dan semoga Pemilu tahun ini dapat berjalan Aman, Damai dan Sukses,” tandasnya.

Laporan : Rai Kusbini

Related posts

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional