Destinasi Wisata Air Terjun Parigi Patut di Perhitungkan

GARUT, INFODESAKU – Destinasi Wisata pasti berkaitan erat dengan peningkatan Sumber Daya Alam dan peningkatan ekonomi suatu daerah atau negara. Keseimbangan antara ekonomi dan ekologi merupakan prinsip dasar dalam pengelolaan tempat-tempat wisata sehingga manfaat pembangunan berkelanjutan juga menjadi hal nyata yang dirasakan oleh semua orang.

Berbicara tentang Destinasi Wisata, Kabupaten Garut kini telah memiliki Destinasi Wisata baru yakni Wisata Alam Curug Parigi yang terletak di Kampung Parigi, Desa Cilampuyang, Kecamatan Malangbong, yang ditetapkan menjadi Desa Wisata. Curug Parigi yang selama ini tersembunyi dan belum di ekspos, dinilai layak untuk menjadi lokasi wisata.

Kecamatan Malangbong rupanya faham betul, bahwa potensi alam yang dimilikinya bisa diberdayakan kearah yang lebih produktif khususnya disektor pariwisata. Sehingga pada tahun 2018, Kecamatan Malangbong beserta FK Kompepar Malangbong segera melangkah dengan menetapkan 12 desa menjadi desa wisata dan akan diajukan baik ke Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Garut maupun Provinsi Jawa Barat.

Langkah Kecamatan Malangbong dalam pengembangan desa wisata akan terus mengembangkan potensi desa wisata sesuai dengan karakteristik yang dimiliki masing-masing desa.

Di Desa Wisata Curug Parigi, para pelancong bisa memanjakan diri sambil menikmati berbagai pertunjukan Seni Budaya, bergoyang lidah mencicipi olahan makanan khas daerah, dan yang paling penting lagi akan menikmati panorama air terjun Parigi atau Curug Parigi yang sungguh indah.

Dengan di kembangkannya Desa Wisata baru ini, arus wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Garut khususnya Kecamatan Malangbong kini dipastikan akan memiliki banyak pilihan.

“Setiap hari Sabtu dan Minggu biasanya jumlah wisatawan domestik yang datang cukup banyak dari kota Garut, Sumedang dan Tasikmalaya yang datang dan sebagian besar pengunjung dari Kota Bandung. sebagian besar di dominasi oleh kaum muda-mudi,” ucap Enung Komalawati selaku ketua FK KOMPEPAR Kecamatan Malangbong. Jumat (4/5).

Lanjutnya, Ia menambahkan, mengingat lokasinya yang belum terjangkau oleh kendaraan baik roda dua maupun roda empat, Kepala Desa Cilampuyang, Dadang Rusmana sedang berusaha membuat jalan menuju curug tersebut yang saat sedang dalam pengerjaan pengerasan jalan.

“Di desa yang memiliki daya tarik tersebut jangan takut karena kompepar kecamatan pada kesempatan ini sedang gencar menggalakan SAPTA PESONA dei setiap Desa yang dijadikan Desa Wisata”, kata Enung Komalawati pula.

Sementara itu, Drs. Asep Adjun Wachjudin M.Si selaku Sekmat Kecamatan Malangbong selaku Pembina FK Kompepar Malangbong Kabupaten Garut menyampaikan, bahwa untuk pengembangan ini Kecamatan Malangbong akan segera memperkuat Kelompok Penggerak Pariwisata (KOMPEPAR) baik ditingkat kecamatan atau tingkat desa yang menjadi Desa Wisata, untuk diajak memberikan pemahaman tentang desa wisata kepada warga setempat.

“Kami akan memperkuat SDM Kompepar untuk terus mendatangi masing-masing desa wisata untuk bertukar pikiran dengan para warga, jadi sifatnya non formal karena kita menyambut Apresiasi Kepala Disbudpar Kab. Garut karena Pengurus KOMPEPAR Kecamatan Malangbong sebagai Role Models kepengurusan di Kabupaten Garut,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Ke 12 Desa Wisata tersebut masing-masing, Desa Girimakmur, desa Sakawayana, desa cilampuyang, desa Mekarasih, desa Sekarwangi, desa Cisitu, desa karangmulya, desa Mekarmulya, desa Barudua, Desa Sanding, Desa Cinagara dan Desa Cikarag.

Produk unggulan yang dimiliki masing-masing Desa Wisata demikian beragam, namun sebagian besar produk tersebut berupa Seni Budaya, kuliner, panorama alam seperti perkebunan, pertanian, pesawahan dan peternakan, Handycarft, Seni Lukis serta produk Wisata Edukasi.

Laporan : RIYADI

Related posts

Iwan Setiawan Pastikan Pengamanan Idul Fitri 1444 H Berjalan Dengan Baik

Melalui Layanan Samsat Ngabuburit, Pemkab Bogor Sinergi Dengan Samsat Tingkatkan Budaya Taat Pajak

Plt. Bupati Bogor Iwan Setiawan dan Dandim 0621 Perkuat Sinergi Wujudkan Kabupaten Bogor Gobest Melalui Bapak Asuh Stunting