Tarka RW 02 Majasari Bersihkan Jaling dan Irigasi

GARUT, INFODESAKU– Kebersihan sebagian dari Iman, kalimat tersebut yang menjadi panggilan bagi warga dan pemuda yang tergabung dalam Taruna Karya (Tarka) Rw. 02 Kampung Kiaralawang, Desa Majasari, kecamatan Cibiuk, untuk melakukan kerja bakti membersihkan jalan lingkungan (jaling) dan irigasi. Jum’at, (4/5).

Ahmad Syahroni salah satu pengurus Tarka menjelaskan, bahwa kerja bakti ini merupakan agenda kerja rutin yang dilaksanakan setiap Jum’at dengan lokasi yang berbeda.

“Kerja bakti ini merupakan bentuk keperdulian kami terhadap lingkunga dan pengamalan dari hadits kebersihan sebagian dari Iman,”  jelas Oni (sapaan akrab Ahmad Syahroni).

Hal tersebut diamini oleh Ketua Rt. 02, Abdul Kholik, pihaknya mendukung penuh kegiatan yang dilakukan oleh Tarka karena Tarka itu merupakan bagian dari Karang Taruna yang tugas pokonya itu adalah membantu permasalahan sosial ya salah satunya kegiatan hari ini.

“Kami mendukung penuh program mereka dan membatu mereka dengan melibatkan warga,” ujarnya.

Sementara itu, Karang Taruna Pandu selaku induk organisasi melalui Sekjennya, Haidar menerangkan, kegiatan kerja bakti ini wajib dilaksanakan oleh setiap Tarka yang ada di 13 RW untuk membantu permasalahan sosial di lingkungannya masing- masing.

“Kami selalu berusahan menjalankan amanat Permensos no. 23 /2013 agar Karang Taruna maupun Tarka tetap bekerja sesuai aturan.” Pungkasnya.

Laporan: BHEGIN

Related posts

Pemdes Bojong Rangkas Serah Terima Kunci RTLH

Ini Kata Danki “Pembangunan TPT Tebing Dua Hari di Perkirakan Selesai”

Terangi Hati Dengan Lebih Peduli, Barucis Kembali Santuni Anak Yatim Dan Jompo Desa Cipeuteuy