Khaul Syech Maulana Jalalludin Rumi Ke-745 di Cepu, Di hadiri Ribuan Santri

BLORA, INFODESAKU – Kegiatan Khaul Nasional Syech Maulana Jalalludin Rumi di Taman Serbaguna Tuk Buntung Cepu, pada rabu malam (26/12/2018), dihadiri ribuan santri.

Herman menginformasikan, Kegiatan Khaul berkelas Nasional tersebut dihadiri oleh kurang lebih 1000 santri.

“Kurang lebih sekitar 1000 santri, meskipun cuaca gerimis, acara tetap berlangsung meriah,” Ujarnya.

Selain itu, herman juga menginformasikan kegiatan khaul Nasional tersebut menghadirkan Ulama Kondang Dari Semarang, KH.Budi Harjono dan sekitar 300an penari sufi.

“Khaul Nasional Syech Maulana Jalalludin Rumi Ulama menghadirkan ulama Kondang dari Semarang, KH. Budi Harjono dan 300an penari sufi yang menjadikan daya tarik tersendiri bagi kalangan masyarakat yang hadir,” tambahnya.

Senada ha yang sama, Pihak kepolisian Cepu juga menginformasikan acara kegiatan tersebut pihaknya melakukan pengamanan 2/3 aparat kepolisian dari Satuan mapolsek Cepu.

Pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Cepu AKP Slamet Riyanto,SH. Saat dilokasi acara pihaknya menjelaskan bahwa Polsek Cepu bersama Instansi terkait selalu jalin sinergitas dalam pengamanan.

“Alhamdulilah kegiatan berjalan aman, lancar dan kondusif, itu semua tidak lepas dari kerjasama Polsek dengan Koramil,Serta instansi terkait dan juga panitia Khaul,” katanya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun redaksi infodesaku.co.id, diacara nasional tersebut nampak yang hadir wakil bupati Blora H. Arief Rohman, beberapa pejabat Kabupaten dan beberapa pejabat Kecamatan Cepu selaku tuan rumah acara.

Laporan : INDESJATENG/ Ahmad Zainal

Related posts

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling

Pasar Kalianda di H-5 Hari Raya Idhul Fitri 2023, Pengunjung meningkat 75%

Jaga Ekosistim, Kodim Lampung Timur Tanam 1000 Pohon Mangrove