Kunjungan di Jepon, Sandiaga Janji Akan Berpihak Pada Petani Tebu

BLORA, INFODESAKU – Cawapres Sandiaga Uno melakukan sejumlah kegiatan kampanye ke beberapa titik di Kabupaten Blora pada hari Jumat, (11/1).

Kunjungan cawapres yang terkenal enerjik dan disukai emak-emak ini diawali bertemu dengan berbagai elemen masyarakat dari beberapa organisasi dan komunitas juga tokoh partai politik pengusung di rumah ketua Partai Gerindra Blora, Yulianto, SE di Desa Soko Kecamatan Jepon.

Kehadiran cawapres yang biasa disapa Bang Sandi ini disambut meriah dan antusias karena mereka sudah hadir sejak pagi.

Bang Sandi dalam orasinya berjanji akan membawa perubahan ekonomi Indonesia menjadi lebih baik, terutama bagi masyarakat kecil.

Pada kesempatan itu, Bang Sandi menerima sejumlah pertanyaan dan aspirasi dari peserta yang hadir diantaranya Anton Sudibyo, Ketua APTRI (Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia) agak jika Prabowo Sandi menang lebih berpihak kepada petani tebu dan meniadakan kartu tani.

“Kami yakin dengan kehadiran Bang sandi ini akan menaikkan elektabilitas pasangan Prabowo-Sandi di Kabupaten Blora, karena masyarakat melihat kesungguhan atas janji-janji kampanye dari pasangan ini” ujar Santoso Budi Susetyo, salah satu tim pemenangan Prabowo-Sandi Kabupaten Blora.

Budi yang juga ketua DPD PKS Blora ini menambahkan kehadiran Bang Sandi ini menambah semangat tim untuk memenangkan Prabowo Sandi.

Kegiatan kampanye dilanjutkan ke beberapa tempat diantaranya di Kota Cepu untuk bertemu dengan sejumlah komunitas dan terakhir bertemu dengan Pengurus Daerah Muhammadiyah (PDM) Blora di Gedung Dakwah Muhammadiyah Blora. Rencananya kegiatan kampanye ini dilanjutkan ke Kabupaten Grobogan.

 

Tonton video Sandiaga Uno waktu berkunjung ke Blora :

 

Laporan : INDES JATENG/ ADIRIN

Related posts

Pemdes Bojong Rangkas Serah Terima Kunci RTLH

Ini Kata Danki “Pembangunan TPT Tebing Dua Hari di Perkirakan Selesai”

Terangi Hati Dengan Lebih Peduli, Barucis Kembali Santuni Anak Yatim Dan Jompo Desa Cipeuteuy