Musrembang 2020 Tingkat Kecamatan Jatiuwung Tahun Anggaran 2019

TANGERANG, INFODESAKU – Kelurahan Alam Jaya Kecamatan Jatiuwung gelar musrembang di lapangan Balai Rw 07. Di hadiri Kabib Dinas SKPD, Wakil Pimpinan Dewan DPRD, Camat, Kelurahan Se – Kecamatan Jatiuwung, Waka Polsek, Danramil, Karang taruna, ketua Rw 07 Tangerang.

Dalam kegiatan musyawarah perencanaan pembangunan (Musrembang) tingkat kecamatan dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2020.

Dalam Sambutannya H. Dedi Chandra Wijaya diharapkan semua bisa aktif dalam kegiatan -kegiatan musrembang ini, karena di sinilah tempat nya kita memperjuangkan aspirasi masyarakat. Kebetulan ada dari Bapeda bagian anggaran itu jujur kita bertempur di sana. Plt pernah sering menggiring badan anggaran dan memmanggil seluruh Camat Kota Tangerang. Terkadang aspirasi yang memang harus di perjuangkan terkadang lewat begitu saja.

“Kalau memang kita perlu di backup oleh saudara, temen-teman warga Jatiuwung sendiri untuk membackup aspirasi yang masuk dalam musrembang di kegiatan badan anggaran itu sangat penting,” bebernya

Plt Camat jatiuwung Dadang S.p, mengatakan, lurah – lurah di Kecamatan Jatiuwu sangat disiplin semua masuk jam 7.00 pulang jam 10 malam, terkadang sampai jam 12 malam. Bangga dengan kinerja para lurah untuk malayani masyarakat.

Dadang menambahkan, ada beberapa hal yang harus di pertanyakan, kenapa musrembang ini di adakan seperti ini. Inilah gaya kita dengan konsep gaya kampung, tetapi bukan berarti kampungan sesuai program dan prioritas walikota 2019 – 2020 akan membangun Kampung di setiap Rw dengan jumlah 23 kampung. Yang memiliki Kampung hijau, Kampung sehat, Kampung PHBS, Kampung MKM, kampung cerdas, kampung aman tertib, Kampung baca, Kampung samawah, Kampung bencana dan kampung anak,” imbuhnya

Kasi Ekbang Heri, menyampaikan,
dalam acara musrembang dirinya meminta sarana pembangunan gedung serba guna, bentor, gerobak sampah, sara dan prasarana olah raga dan juga pemberdayaan usaha kecil dan mikro (UKM).” Pungkasnya

Laporan : Wiji Lastini/BR

Related posts

Salurkan BLT DD, Kades Sindangjawa: Gunakan Untuk Kebutuhan Pokok

Kades Ciketak Pastikan Penyaluran BLT DD Tepat Sasaran

Pemdes Tengkujuh Mengadakan Pembinaan Aparatur Terkait Administrasi Desa