Pemdes Bayuning Adakan Kegiatan Peningkatan Kapasitas Kader Posyandu

KUNINGAN, INFODESAKU – Pjs Kades Bayuning Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan, Yadi Juharyadi gelar kegiatan Peningkatan Kapasitas kader posyandu yang diselenggarakan di Balai Desa Bayuning Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan ini di hadiri oleh , Pjs. Kades Bayuning, Perangkat Desa Bayuning, Bidan Desa Bayuning, kepala posyandu tiap dusun, dan anggota posyandu Desa Bayuning. pada Sabtu (20/07).

Pjs. Kades Bayuning Yadi Juharyadi mengatakan, kegiatan peningkatan kapasitas kader posyandu ini dalam rangka menyiapkan kepala posyandu beserta kadernya menjadikan generasi balita yang cerdas dan berkualitas melalui peningkatan kapasitas kader posyandu ini.

“Membentuk generasi balita yang berkualitas berawal dari orangtua yang berkualitas pula, untuk itu perlu kiranya dukungan dari kader posyandu yang terampil dan berkualitas,” ujar Yadi.

Lanjut Yadi, berharap dengan adanya kegiatan peningkatan kapasitas kader posyandu ini, dapat meningkatkan pengetahuan kepala posyandu tiap dusun dalam menyiapkan generasi balita yg sehat dan cerdas.

“Salah seorang warga Desa Bayuning, ida (40) merasa senang dengan adanya kegiatan ini, menurutnya kegiatan ini sangat membantu ibu-ibu untuk mampu memberdayakan diri sendiri dalam mendidik dan membina generasi sehat, cerdas dan berkualitas,” tuturnya senang.

Laporan : BUDI / AJH

Related posts

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Kadis PMD Lampung Selatan Tinjau Pembangunan Objek Wisata Way Kerinjing Legend Emas Setajau