Sterilisasi Double Track Balai Perkeretaapian Tuntas 2020

Sterilisasi Doble Tack Balai Perkeretaapian Tuntas 2020

SUKABUMI, INFODESAKU- Sebanyak 500 bidang lahan milik Balai Perkeretaapian di kelurahan Cibadak, dan 50 bidang di Desa Ciheulangtonggoh, kecamatan Cibadak akan di tertibkan hal tersebut di sampaikan oleh Tim Teknik Balai Perkeretaapian di Ruang Komunikasi Oprasi menjelang sosialisasi penertiban untuk proyek strategis Nasional pembagunan jalur ganda Double track di Sukabumi. Senin, (16/09/2019) kemarin.

Tim Balai Perkeretaapian terus melakukan upaya sosialisasi didua lokasi yaitu di kelurahan Cibadak, dan di Desa Ciheulangtonggoh. Kecamatan Cibadak.

Ketua Tim Joko Sudarsono menjelaskan Right of Ways (ROW) merupakan batas tanah Negara dengan masyarakat yang akan ditertibkan secara bertahanp, pertama sosialisasi yang sedang berjalan, kedua frevikasi data, ketiga tahapan pemberian uang kerohiman dan terahkir sterialisasi lahan milik Balai Perkeretaapian.

“Semua kita lakukan secara bertahap dan sesuai aturan yang berlaku, penertiban nantinya berjalan serentak agar pembangunan tidak ada kendala, kami juga menyediakan ruang informasi masyarakat yang di sebut Ruang Komunikasi Operasi (RKO),” jelasnya.

Target sterilisasi sampai adanya penetapan melalui Surat Kerja (Sk) Gubenur Jawa Barat, dan dibulan February 2020 sudah steril semuanya.

Laporan : RT/ BA

Related posts

Peringati HUT RI Ke-78 Koramil 0621-02/Sukaraja Gelar Berbagai Lomba

Desa Cimandala Bangun Jalan Penghubung Dua Kecamatan Program Samisade

Koramil 0621-02/Sukaraja Adakan Pertandingan Mini Soccer Tingkat Sekolah