Desa Gandasoli, Menghormati Para Pahlawan Bangsa Dengan Optimalkan Berbagai Potensi Kesejahteraan

SUKABUMI, INFODESAKU – Setiap tahunnya pada tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan Nasional (HPN). Dari berbagai pelosok Negri ini turut serta ikut memperingati HPN baik melalui upacara resmi atau syukuran disetiap warga atau desa.

HPN ini dilatar belakangi oleh pertempuran besar di Surabaya paska kemerdekaan Republik Indonesia 1945. melawan tentara sekutu yang merongrong kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Menurut Sabean Kepala Desa (Kades) Gandasoli Kecamatan Cikakak. HPN ini kita jadikan sebagai penghormatan kepada para pejuang dan Pahlawan Bangsa Dengan Optimalkan Berbagai Potensi Kesejahteraan di Desanya.

“Yang pasti. Saya secara pribadi dan juga secara Pemerintah Desa Gandasoli serta atas nama masyarakat mengucapkan selamat Hari Pahlawan Nasional (HPN) 2019,” ujarnya.

Semoga kita semua bisa mengisi kemerdekaan ini dengan sebaik-baiknya dan bertanggung jawab sepenuhnya untuk terus memberikan yang terbaik buat Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia sesuai dengan bidang masing-masing.” ucapnya Kepada Infodesaku. Minggu (10/11/2019) lalu.

Bagi Saeban. Masyarakat atau Warga Desa Gandasoli serta para pemudanya adalah para pahlawan dan pejuang dijaman sekarang.

“Tanpa peran serta dan perjuangan masyarakat atau warga, maka, Desa Gandasoli tidak ada perubahan yang signifikan. Saya secara pribadi dan selaku Kepala Desa Gandasoli sangat mengapresiasi kepada seluruh lapisan masyarakat atau warga Gandasoli yang terus produktif, kreatif, inovatif serta mandiri,” imbuhnya.

Menghormati Para Pahlawan Bangsa Dengan Optimalkan Berbagai Potensi Kesejahteraan. Mari kita jaga bersama semangat perjuangan dan kebersamaan untuk sebuah kebaikan bersama.

“Semoga di HPN ini, Desa kita bisa lebih baik dari sebelumnya dan tentunya hal ini tidak lepas dari perjuangan dan peran serta seluruh elemen masyarakat dan atau warga Desa Gandasoli tentunya.” Pungkasnya.

Laporan : RR

Related posts

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Kadis PMD Lampung Selatan Tinjau Pembangunan Objek Wisata Way Kerinjing Legend Emas Setajau