PKT dan BLT Jadi Prioritas Pemdes Salakuray Dalam Realisasikan DD Tahap Pertama

GARUT, INFODESAKU – Pandemi Virus Corona di Kabupaten Garut berdampak pada perekonomian membuat Pemerintah Desa Salakuray, Kecamatan Bayongbong mengambil langkah tepat dalam penggunaan Dana Desa tahap pertama untuk pencegahan corona dan Bantuan langsung tunai serta padat karya tunai. Kamis, (14/05).

Dikatakan M.Zaeni selaku Kepala Desa Salakuray, melalui Musyawarah desa khusus, bersama lembaga kemasyarakatan desa dan BPD menyepakati penggunaan DD tahap pertama untuk pencegahan dan penanggulangan dampak corona, sesuai dengan Permedes Nomor. 6, tahun 2020 tentang penangulangan covid-19.

” Kami laksanakan kegiatan padat karya tunai (PKT) dan bantuan langsung tunai (BLT) dengan rician Rp.155.735.200,00 untuk PKT yang akan dilaksanakan di Enam RW dan Rp.125.000.000,00 untuk BLT dengan sasaran 94 KPM,” jelasnya.

Kades berharap dengan PKT dan BLT ini sedikitnya bisa mengurangi dan meringankan beban masyarakat secara ekonomi yang diakibatkan wabah corona.

” Alhamdulillah melalui perencanaan yang matang kami dapat merealisasikan nya secara kondusif dan tepat sasaran,” pungkasnya.

Kegiatan PKT dan BLT berlangsung mulai tanggal, 2 Mei sampai 7 Mei 2020, acara musyawarah tersebut dihadiri Forkopimcam, Pendamping desa dan LKD.

 

Laporan : BAKTI/ BHEGIN

Related posts

Forum Sabadesa Sarana Diskusikan Dan Evaluasi Administrasi Desa

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling

Puisi Puisi Soleh Sohih