103 Kepala Keluarga di Desa Sukamanah Terima Bantuan Covid 19 Dari Dana Desa Tahap Satu

LEBAK, INFODESAKU – Bertempat di Kantor Desa Sukamanah Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak Banten dari mulai Pukul 08:00 WIB Masyarakat sudah terlihat antri untuk mengambil Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) dampak Covid 19 sebesar 600,000,00 yang bersumber dari Dana Desa Tahun 2020 tahap ke satu.

Hasil pantauan Infodesaku pembagian BLT tersebut di buka langsung Kiki Nugraha,Kepala Desa Sukamanah di dampingi oleh Kasi Ekbang Kecamatan,BPD, Karang taruna pada Rabu (17/06).

Saat di konfirmasi,Kiki Nugraha Kepala Desa Sukamanah mengatakan, jika untuk penerima bantun Covid 19 yang bersumber dari Dana Desa di Desa Sukamah sebanyak 103 Kepala Keluarga

“Alhamdulillah saat ini kita sedang melakukan pembagian bantuan kepada masyarakat terdampak Covid yang bersumber dari Dana Desa tahun anggaran 2020 sebanyak 104 Kepala Keluarga sebesar Rp.600,000,00,-,” ujarnya

Lebih lanjut, Kiki Nugraha mengatakan dirinya berharap agar masyarakat dapat mempergunakan bantuan ini sebaik-baiknya dan dirinya menghimbau agar masyarakat selalu berlaku hidup sehat.

“Saya menghimbau kepada masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona seperti, selalu mencuci tangan, jaga jarak dan selalu memakai masker ketika berada di luar rumah,” imbuhnya.

Sementara itu Anita salah satu Warga yang mendapatkan bantuan tersebut mengaku senang dan mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah baik Desa, Kabupaten, Provinsi maupun Pusat.

“Saya sangat senang sekali karena mendapatkan bantuan ini, apalagi suami saya saat ini tidak bekerja karena di rumahkan sementara oleh Perusahaannya,” pungkasnya.

Laporan : Rai Kusbini

Related posts

Forum Sabadesa Sarana Diskusikan Dan Evaluasi Administrasi Desa

Pemkab Sukabumi Gelar HPN Tahun 2023, ” Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar”

Tingkatkan Transparansi, Pj Bupati Brebes Minta Kades Buat LHKPN