Kades Karya Mukti Dorong KT Adiguna Jadi Entrepreneur

GARUT, INFODESAKU – Karang Taruna (KT) merupakan salah satu lembaga kemasarakatan desa yang memiliki tugas utama membantu Pemerintah desa dalam mengurangi penyandang masalah kesejahtraan sosial (PMKS) salahsatunya mengurangi angka penganguran dengan memamfaatkan potensi yang ada di desa baik itu Sumber daya alam (SDA) maupun Sumber daya manusinya (SDM) melihat hal itu Kepala Desa Karya Mukti, Kecamatan Cibatu mendorong KT Adiguna jadi motor penggerak ekonomi desa. Jum’at, (05/02).

Saat ditemui di ruang kerjanya Kepala desa Widya Heru Kartika ,S.E. mengungkapkan sejak awal dirinya membidik KT sebagai penggerak roda ekonomi desa mengingat KT sangat profitable dan bisa merangkul semua lapisan masyarakat untuk jadi entrepreneur hal itu dibuktikan dengan adanya kedai kopi yang semakin hari garpik usahanya meningkat.

“Kedai kopi sebagai bukti keseriusan dan langkah awak Karang Taruna dalam menggerakan roda perekonomian desa”, ungkapnya.

Melihat perkembangan dan tanggungjawab yang ditunjukan KT Adiguna maka Pemerintah desa measukan kegiatan pelatihan UMKM kewirausahaan untuk KT Adiguna kedalam APBDesa tahun anggaran 2021 sebagi wujud nyata dukungan pemerintah desa terhadap KT.

“Dengan pelatihan tersebut Karang Taruna tidak hanya berjualan kopi saja tapi KT akan jadi broker, prosesor dan roster kopi yang melahirkan brand coffee asli Karya Mukti yang terkenal”, tegasnya.

Sementara Sekjen KT Adiguna Rais Sugriwa mengucapkan terimakasihnya terhadap Kepala desa yang sudah mendukung penuh secara moril dan materi terhadao kegiatan Karang Taruna baik kegiatan sosial maupun kegiatan ekonomi, semoga dengan dukungan tersebut KT Adiguna lebih semangat, kompak serta bertanggungjawab terhadap Tupoksi KT dan amanah dalam mengemban kepercayaan kepala desa.

“Kami akan menjaga amanah kepala desa dan terus berjuang dalam mewujudkan impian menjadi pengerak roda ekonomi desa yang berdampak pada kesjahtraan warga Desa Karya Mukti”, ungkapnya tegas dan penuh rasa optimis.

 

Laporan : Bhegin

Related posts

Puisi Puisi Soleh Sohih

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Ini Amalan Saat Terjadi Gerhana Bulan Penumbra