Kodim 0607/Kota Sukabumi,TMMD 110 Bangun 6 Jamban Bisa Ubah Prilaku Atasi Odf

SUKABUMI, INFODESAKU  – Melalui TMMD ke 110 Kodim 0607/Kota Sukabumi, bangun 6 jamban atasi Open Defecation Free (ODF) di Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Kamis,(25/3/2021).

Usai mendapingi Asisten Teroterial (Aster) Panglima TNI Mayjen TNI Madsuni, Pengawasan Evaluasi (WASEV), Camat Parungkuda Amir Hamzah menyampaikan, Terimakasih kepada TNI Pak Dandim yang sudah membantu dalam program ODF dan lainnya termasuk TMMD, mudah-mudahan bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat dan dipelihara dengan baik oleh warga masyarakat.

” kita sudah siap untuk membangun, tahap awal sedang dibangun 6 titik di Desa Sundawenang bantuan dari pak Dandim, menyusul 6 titik dari pengusaha dan Kwarran serta dari Kepala Desa 1 titik,” jelasnya. Kepada Awak Media

Dikatakan Amir, yang penting dengan pembangunan jamban tersebut bisa merubah perilaku masyarakat untuk tidak Buang air besar sembarangan.

” Harapan bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya, adanya MCK, penampungan kotoran yang dibangun bantuan dari Pak Dandim dan bantuan dari yang lainnya, mudah-mudahan bisa merubah perilaku masyarakat yang biasanya buang air besar di sembarang tempat,” ujarnya.

Lanjut Amir, Hampir seluruh Desa, yang baru deklarasi hanya Desa Bojongkokosan dan Palasari Hilir, 31 Maret seluruh Desa harus sudah deklarasi.

 

Laporan : BA

Related posts

IPSM Kecamatan Ciampea Adakan Diskusi Koordinasi Antar Pengurus

Lomba Olahan Pangan Warnai Peringatan Hari Jadi Bogor 541 Kecamatan Sukaraja

Dampingi Pembagian BLT DD, Begini Kata Petugas Pengamanan