Warga Desa Cibanteng Sambut Hari Jadi Bogor ke-539

BOGOR, INFODESAKU – Warga desa Cibanteng sambut hari jadi Bogor ke-539 melalui kegiatan acara adat Sedekah Bumi acara tradisi ini merupakan turun-temurun yang sudah dilaksanakan oleh warga masyarakat Desa Cibanteng Kecamatan Ciampea, dikampung Pabuaran RT 04 RW 05, yang dihadir Tokoh masyarakat, Kepala Desa, serta Perangkat Desa. Minggu (30/05) lalu.

Warso, S.sos mengatakan bahwa sedekah bumi ini adalah simbol penghormatan dan penghargaan masyarakat untuk saling ber silaturahmi dan masih memegang adat sebagai pelesatrian nilai-nilai tradisi ditengah masyarakat moderen saat ini.

“Acara ini guna memupuk kesadaran dan pemahaman kehidupan dalam ber budaya agar lebih ber makna dan sebagai bentuk penghargaan kepada para leluhur, namun dalam pelaksanaan Sedekah Bumi kali ini sangat berbeda, dengan tahun sebelumnya dikarnakan pelaksanaanya masih dalam suasana pandemi meskipun untuk wilayah Desa Cibanteng masuk dalam kategori zona hijau,” jelasnya.

Masih kata Warso lebih lanjut, Sedekah Bumi kali ini dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan disepanjang jalan desa, masyarakat melaksanakan do’a bersama makan bersama Pelaksanaan Sedekah Bumi ini melibatkan semua elemen masyarakat, mulai dari perangakat desa, para Ketua Rukun Tetangga, kepala desa ( BPD ) lembaga desa, RT, RW, tokoh masyarakat, tokoh Agama.

“Dalam musyawarah itu dicapai mufakat yang alhamdulilah pada hari ini acara dilaksanakan dan terimakasih kepada warga Desa Cibanteng yang sudah mengikuti arahan dari desa untuk mengikuti protokol kesehatan sehingga acara ini berjalan sesuai yang diharapkan sukses tanpa ekses.” pungkasnya.

 

Laporan : IES

Related posts

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini

Pemdes Bantar Jati Bersama Masyarakat Laksanakan BBGRM XX 2023 di Dua Titik

Ini Kata Kades Agom Maryono Di Akhir-Akhir Jabatannya