Mahasiswa Poltekkes Bandung Edukasi KIA Warga Desa Dunguswiru

GARUT, INFODESAKU – Sebagai upaya menghasilkan lulusan yang kompeten dalam melakukan tugas-tugas bidan, Program Studi Kebidanan POLTEKKES Bandung angkatan 2020 melaksanakan kegiatan praktik Kebidanan Komunitas di Desa Dunguswiru Kecamatan Balubur Limbangan yang memprioritaskan pada peningkatan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan ibu dan anak (KIA). Kegiatan diikuti 30 mahasiswa mulai tanggal 20 Februari sampai 8 Maret 2023. Selasa, (07/03).

Wakil Ketua kelompok Praktik Kebidanan Haura Khodijah, menjelaskan berbagai kegiatan telah dilakukan, berupa pendampingan pada keluarga maupun kelompok masyarakat. Di antaranya, edukasi terkait kesehatan ibu dan anak (KIA), Kelas Ibu Hamil, Senam Ibu hamil, cek golongan darah dan dipungkas dengan pembagian Telur untuk anak stunting dan Gizi kurang.

“Tujuan dari kegiatan ini untuk menerapkan teori kebidanan komunitas yang sudah diperoleh di bangku perkuliahan. Mahasiswa perlu melaksanakan praktik asuhan keluarga dalam komunitas untuk memperoleh pengalaman nyata dalam memberikan asuhan keluarga di komunitas, sebelum menjadi bidan yang sesungguhnya,” jelasnya.

Haura juga menambahkan kegiatan ini menitikberatkan pada peningkatan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan ibu dan anak terutama ibu hamil jelang persalinan dimana masih ada ibu hamil yang beresiko tidak mengetahui golongan darahnya sendiri, untuk antisipasi maka kami mengadakan cek golongan darah bagi mereka dan masyarakat umum agar dikemudian hari jika harus transfusi darah mereka tidak susah untuk mencari pendonor darah.

“Semoga kegiatan ini bermanfaat untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang KIA, Warga yang sudah dicek golongan darah didata dan diterbitakan SK kebersediaan menjadi pendonor darah oleh kepala desa,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut mendapatkan apresiasi dan respon positif dari Pemerintah desa maupun masyarakat hal itu dibuktikan dengan penerbitan SK kebersedian donor darah oleh kepala desa dan terlihat dari antusias masyarakat yang ikut kegiatan, mulai dari kelas Ibu hamil sampai cek golongan darah yang dilaksanakan di Gedung Wartek Desa Dunguswiru.

Dadang Kusnadi selaku Kepala desa mengungkapkan rasa terimakasihnya atas kegiatan yang dilaksanakan oleh mahasiswa Poltekkes Bandung yang sudah meng edukasi warganya tentang pentingnya kesehatan terutama kesehatan ibu dan anak (KIA).

“Kami ucapkan terimakasih kepada para Mahasiswa Poltekkes Bandung yang sudah mengedukasi masyarakat terkait KIA semoga masyarakat semakin sadar akan pentingnya kesehatan,” ungkapnya.

 

Laporan : Bhegin

Related posts

Ketua Kwarcab Minta Jajaran Pramuka Tingkat Kecamatan Di Berbagai Kegitan Sosial Pramuka Harus Hadir

Puisi Puisi Soleh Sohih

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional